BLANTERVIO103

Maulid SMAN 11 Pinrang, Ini Temanya

Maulid SMAN 11 Pinrang, Ini Temanya
Jumat, 20 Desember 2019



PINRANG, LENTERAMERAHNEWS--Aktualisasi Adab Rasulullah Muhammad SAW di Smanses Menyongsong Era 4.0 adalah judul tema dalam memperingati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW di SMAN 11 Pinrang, Kamis, (19/12/2019)

Acara Maulid tersebut di hadiri bupati Pinrang yang diwakili Asisten I, H. Aswadi Haruna, Kepala KCD Provinsi Wil X diwakili Drs Jasman Tanreso, Kapolsek Kota Watang Sawitto, Kompol Hajeri serta kepala upt sma dan Smk serta para orang tua siswa.

Kepala UPT SMAN 11 Pinrang,  Drs HM Ridwan Ali M.Pd dalam sambutannya mengatakan, jangan pernah berhenti  mendoakan anak-anak kita dalam menuntut ilmu.

"Jangan mendoakan untuk sukses tapi tidak berkrakter, sejatinya anak sukses serta memiliki karakter," kata Ridwan.

Belum lama ini kata dia, pihak Badan Akreditasi Nasional (BAN) saat melakukan penilaian akreditasi disekolah ini mengatakan, ruang kelas cukup bagus, ruang kantor juga sangat bagus, cuma sayang mushallahnya.



"Mushallah kita kalau shalat, keringat bercucuran karena hawa panas, jadi disorot oleh mereka," ucapnya.

Maka dari itu dia berpesan, bangunlah masjidmu sebelum pensiun. "Saat itu saya jawab, membangun itu butuh duit oleh karena itu saya berharap kepada semua orang tua dan hadirin untuk memberikan sumbangsinya demi kebaikan kita semua," pinta mantan kasek SMAN 1 Pinrang ini.

Ternyata usai peringatan maulid diadakan, banyak diantara orang tua siswa yang secara sukarela memberikan sumbangan untuk pembangunan masjid di SMAN 11 Pinrang.

Sementara hikmah Maulid oleh Ustad   Muis S.Pdi, M.Pdi dalam ceramahnya mengatakan semua orang punya masalah, jadi Ia pesan kepada siswa, jika ingin sukses dalam rangka menyongsong era 4,0 (baca, Four poin zero) antara lain harus terampil menyelesaikan masalah yang kompleks dan kalau anak- kita tidak mampu menghadapi era globalisasi, maka kita akan tergilas dan menjadi penonton dinegara kita sendiri.

"Kita Harus mampu mengusai tekhnologi dan informasi, kreatifitas, mampu berinovasi, mampu berbicara dan mengambil kesimpulan," imbuhnya. (alimuddin) 
Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409