BLANTERVIO103

Keren, Guru SDN Biai, Bulu Taba Antar Rapor Dirumah Siswanya

Keren, Guru SDN Biai, Bulu Taba Antar Rapor Dirumah Siswanya
Minggu, 28 Juni 2020

Pasangkayu, lenteramerahnews.co.id
Masa pandemi covid-19 memaksa pihak sekolah merubah tekhnis pembagian Rapor bagi para siswanya pada penaikan kelas Tahun Ajaran 2019/2020. Dengan tagline "Kalian siswa tetap dirumah, biarkan kami yg berkunjung" Para Guru SDN Biai yang beralamat di Jalan Sultan Hasanuddin Desa Lilimori Kec.Bulutaba Kab.Pasangkayu membagikan Buku Raport siswanya dengan cara " door to door". Sabtu, 27/06/2020

Kepsek SDN Biai Endi Sabara, S.Pd mengungkapkan, hari ini serentak dilaksanakan pembagian buku laporan pendidikan berdasarkan kalender pendidikan tahun ajaran 2019/2020. pembagian rapor untuk kenaikan kelas tahun ini merupakan hasil capaian belajar siswa selama 1 tahun baik yang dilakukan secara daring maupun luring. namun penyerahan buku laporan pendidikan tahun ini agak berbeda dengan tahun sebelumnya, karena sebelum adanya covid-19, semua siswa harus datang bersama orang tua untuk menerima buku laporan pendidikan.


"Mengingat saat ini masih masa pandemi covid-19, para wali kelas kerumah murid masing-masing mulai pada saat pelaksanaan ujuan semester akhir dimana guru mengantarkan soal kerumah siswanya sampai pada pembagian Rapor hari ini," tutur Endi Sabara

Menurut Endi Sabara, kebijakan ini adalah hasil keputusan rapat bersama dewan guru dan Komite sekolah untuk mengantisipasi terjadinya kerumunan siswa di sekolah.

"Meski kita sudah dalam New Normal, akan tetapi protokoler kesehatan tetap dikedepankan demi menjaga keselamatan Guru dan siswa " ucapnya.

(ags)
Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409