BLANTERVIO103

Jelang Verval Data PBI, Dinsos Pasangkayu Adakan Bimtek dan Pembekalan TKSK dan SLRT

Jelang Verval Data PBI, Dinsos Pasangkayu Adakan Bimtek dan Pembekalan TKSK dan SLRT
Rabu, 26 Agustus 2020

 


Pasangkayu.Lenteramerahnews.co.id--Dalam rangka verifikasi dan validasi (Verval) data PBI dan Pengusulan Data BDT ( Basis Data terpadu) di 12 Kecamatan tahun 2020, Dinas Sosial Kabupaten Pasangkayu Propinsi Sulbar adakan Bimtek dan Pembekalan TKSK (Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan) dan SLRT ( Sistem Layanan dan Rujukan Terpadu) di Aula Hotel Trisakti. Rabu, 26/08/2020.


Kegiatan ini di buka oleh Staf Ahli Bidang Politik, Hukum, dan Pemerintahan Suhardi, S.Pd, dihadiri Kadis Sosial H. Jamal, SE, Perwakilan Dinas Capilduk dan Bappeda Litbang Pasangkayu, Para Kordinator Kecamatan, Para pendamping TKSK dan SLRT se Kab.Pasangkayu


Kabid Linjamsos Dinsos Kab.Pasangkayu Irwan Lasibe, S.Sos selaku ketua panitia memaparkan, bahwa kegiatan hari ini melibatkan TKSK 12 orang dan SLRT 60 orang. Dalam melaksanakan tugas pendataan, Pendamping dilapangan akan melibatkan semua para Kepala Dusun dan akan dibantu operator 3 orang. Sasaran pendataan adalah pakir miskin, orang tidak mampu dan orang rentan miskin. Sumber anggarannya APBD Tahun Anggaran 2020, Irwan berharap semoga anggaran pendampingan program pendataan ini dapat di tambahkan di anggaran perubahan. 



Menurutnya, tujuan utama program ini adalah perbaikan Data PBI (Penerima bantuan iuran) APBD terutama yang telah meninggal, pindah alamat dan Nomor kartu yang ganda dan sudah tidak layak sebagai peserta PBI. 


Kades Sosial H.Jamal,SE dalam sambutannya menekankan kepada para Pendamping TKSK dan SLRT untuk melakukan pendataan secara akurat. Dia juga berharap agar setiap Desa dan kelurahan ada petugas SLRT. Meskipun Dia menyadari kalau honor pendamping SLRT sampai saat ini masih sangat kurang dan ini yang menjadi kendala Dinsos dalam melakukan validasi data setiap saat. Tuturnya



Staf Ahli Bidang Politik,Hukum dan Pemerintahan Suhardi, S.Pd mewakili Bupati Pasangkayu di awal sambutannya menyampaikan permintaan Bupati yang tidak bisa membuka acara ini. Suhardi tegaskan kepada para pendamping untuk menciptakan data yang sesungguhnya sebagai Dasar Pemerintah dalam menyusun program. Ketika data tahun 2020 ini indikatornya salah, maka yakin dan percaya program yang akan disusun Pemerintah kedepan akan bermasalah juga. Kalau anda ingin selamatkan Dinas Sosial, maka mendatalah dengan baik dan sungguh-sungguh. Dia berharap bimtek ini dapat menjawab persoalan Data yang kita alami selama ini. 


" mari kita mulai perbaikan data Kemiskinan di wilayah Kabupaten Pasangkayu. Inilah kesempatan para Pendamping untuk menyuguhkan data yang akurat ke Pemerintah" kata mantan Sekertaris Badan Kesbangpol ini


Materi Bimtek di bawakan oleh Kabid Kemiskinan Dinsos Helmi Syakir,SE , koordinator TKSK Kabupaten Nur Asiah, S.Sos. 

(ags)

Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409