BLANTERVIO103

Resmikan TPS 3R, Bupati Agus ADJ : Kita Dapat Merubah Sampah Jadi Penghasilan

Resmikan TPS 3R, Bupati Agus ADJ : Kita Dapat Merubah Sampah Jadi Penghasilan
Sabtu, 28 November 2020


Pasangkayu, Lenteramerahnews.co.id-- Dalam acara serah terima dan peresmian Sarana dan Prasarana Tempat Pengolahan Sampah 3R (TPS 3R) dari Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sulawesi Barat kepada Pemkab Pasangkayu di Desa Randomayang Kecamatan Bambalamotu hari ini, Sabtu 28/11/2020 November 2020, Bupati Kab. Pasangkayu Dr.Ir.H. Agus Ambo Djiwa, MP berharap, Persoalan sampah di wilayah Randomayang dan sekitarnya semaksimal mungkin pengolahannya. Menurut Agus ADJ, bahwa Dengan adanya tempat pengolahan sampah ini, bagaimana kita dapat merubah sampah dengan penghasilan, Namun perlu juga kesadaran seluruh masyarakat untuk mengurangi sampah.


"Masyarakat harus kreatif mengolah sampah menjadi sebuah penghasilan, " ucap Agus ADJ. 


Ketua DPW PDIP Sulbar ini juga berpesan, Dengan dibangunnya TPS 3R ini sebagai pengelohan sampah agar dapat dipergunakan dengan baik dan bangunan ini dapat dirawat dengan baik.


Kegiatan dilanjutkan dengan peresmian dengan pengguntingan Pita oleh Bupati Kab. Pasangkayu yang didampingi Ketum ADKASI Lukman Said, S.Pd di hadiri Kapolsek Bambalamotu Iptu Muhammad Nur. SH, Danramil 02 Kapten Inf.Ismail, Camat Bambalamotu Darwis, ST, Kadis Lingkungan Hidup Kab. Pasangkayu Ir. Ardillah, MM, Kabag Protokoler Kab. Pasangkayu Tanwir Miliansyah SE M.Si, Kepala Desa Randomayang Ahmad Harl, TP PKK Bambalamotu. (Ags)

Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409