BLANTERVIO103

Upacara Peringatan Hari Pahlawan Berlangsung Khidmat

Upacara Peringatan Hari Pahlawan Berlangsung Khidmat
Selasa, 10 November 2020


Sidrap, lenteramerahnews.co.id-- Upacara Peringatan Hari Pahlawan tahun 2020 tingkat Kabupaten Sidrap berlangsung khidmat di Lapangan Kompleks SKPD Sidrap, Selasa (10/11/2020). Peringatan mengangkat tema “Pahlawanku Sepanjang Masa”.


Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, upacara peringatan kali ini dilaksanakan dengan penerapan protokol kesehatan penanganan pandemi Covid-19. Kapolres Sidrap, AKBP Leonardo Panji Wahyudi bertindak selaku inspektur upacara. 


Hadir dalam upacara tersebut, Bupati Sidrap, H. Dollah Mando, Dandim 1420 Sidrap, Letkol JP. Situmorang, Wakil Ketua Pengadilan Negeri Sidrap, Santonius Tambunan, Sekda Sidrap, Sudirman Bungi, para kepala OPD, staf ahli bupati dan perwakilan organisasi kemasyarakatan.


Kapolres Sidrap yang membacakan sambutan tertulis Menteri Sosial RI mengatakan, Hari Pahlawan kiranya tidak hanya sekadar diingat pada setiap tanggal 10 November saja. 


"Namun perjuangan dan pengorbanan para pahlawan yang telah mempertaruhkan nyawanya untuk mempertahankan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia perlu terus dikenang sepanjang masa," ujar Leonardo.


Meskipun dalam masa pandemi, lanjut Leonardo, peringatan Hari Pahlawan tahun 2020 diharapkan berlangsung khidmat dan tidak kehilangan makna. Bahkan dapat memberikan energi tambahan untuk menggugah kesadaran segenap elemen bangsa untuk terus bersatu mengutamakan persatuan dan kesatuan bangsa.


“Kalau dulu kita berjuang dengan mengangkat senjata, maka sekarang kita berjuang melawan berbagai permasalahan bangsa, seperti kemiskinan, bencana alam, narkoba, paham-paham radikal, dan termasuk berjuang melawan pandemi Covid-19 yang saat ini melanda dunia,” ungkapnya.


Leonardo juga menyampaikan imbauan kepada seluruh rakyat Indonesia untuk berpartisipasi memperingati Hari Pahlawan Tahun 2020 sebagai salah satu bentuk penghargaan atas jasa para pahlawan.


“Sebagaimana ungkapan salah seorang The Founding Fathers kita Sukarno yang menyatakan bahwa hanya bangsa yang menghargai jasa pahlawannya dapat menjadi bangsa yang besar ”


Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk melanjutkan perjuangan para pahlawan dengan bersatu, bergotong royong mengisi kemerdekaan membangun negeri. Jangan sia-siakan perjuangan para pahlawan yang telah rela mengorbankan jiwa dan raganya demi bumi pertiwi ini.


“Kita buktikan bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang tangguh, berdaya saing, penuh dengan daya kreasi yang tidak kalah dengan bangsa-bangsa lain di dunia,” tandasnya.

(wis)

Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409