BLANTERVIO103

229 CPNS Soppeng Formasi 2019 Terima SK

229 CPNS Soppeng Formasi 2019 Terima SK
Jumat, 11 Desember 2020


Soppeng, lenteramerahnews.co.id-- Pengambilan Sumpah Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan penyerahan SK Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS)  lingkup pemerintah Kabupaten Soppeng oleh Bupati Soppeng H.A.Kaswadi Razak,SE di gedung pertemuan masyarakat Soppeng Jumat,11/12/2020 tadi pukul 14,30-16,00 WITA


Dalam sambutannya Bupati Soppeng H.Andi.kaswadi Razak mengatakan, suatu kebahagiaan yang tidak dapat dipungkiri bagi saudara-saudara yang hadir pada hari ini sejumlah 229 orang untuk menerima SK pengangkatan sebagai CPNS.


"Betapa tidak, karena sangat banyak orang yang ingin menerima SK pengangkatan sebagai CPNS akan tetapi mereka belum diberikan kesempatan untuk menyandang predikat sebagai CPNS seperti halnya yang dialami oleh saudara-saudara yang hadir pada kesempatan ini," ucapnya.

Menjadi PNS adalah merupakan keinginan orang banyak sehingga berbahagialah telah dipercayakan diangkat menjadi CPNS, oleh karena itu, saudara sebagai calon pegawai negeri sipil diharapkan sebagai pelayan masyarakat yang Paripurna sesuai dengan tuntutan masyarakat dan senantiasa mencerminkan kesetiaan kepada Pancasila dan undang-undang dasar 1945


"Saya harap bekerja dengan ikhlas, utamakan disiplin dalam bekerja karena kalian adalah pelayan masyarakat," imbuh Kaswadi Razak.


"Saya juga  mengingatkan, jangan sampai belum lama mengabdi sudah mau pindah tugas. jadilah pelayan dan abdi masyarakat yang baik," tambahnya.


Dalam laporannya, Kepala BKPSDM Kabupaten Soppeng Drs.Kamaruddin, M.Si mengatakan, pengambilan sumpah PNS merupakan wujud dari penyelesaian proses administrasi kepegawaian 2018 lingkup Pemerintah Kabupaten Soppeng.


Penyerahan surat keputusan pengangkatan CPNS adalah untuk menindak lanjuti keputusan Bupati Soppeng nomor: 586/XII/2020 tanggalPemerintah Kabupaten Soppeng formasi tahun 2019.


Tujuan kegiatan penyerahan SK agar CPNS dapat segera melaksanakan tugas di tempat tugas yang telah mereka pilih pada saat pendaftaran sesuai dengan  kualifikasi pendidikan dan jabatan yang telah ditetapkan serta dapat memberikan kontribusi untuk terwujudnya kelancaran penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan dan pemberian pelayanan kepada masyarakat melalui kegiatan pemberdayaan aparatur sipil negara berdasarkan kompetensi dan tugas pokok yang diembannya di unit kerja masing-masing


ini telah melalui seleksi kompetensi dasar (SKD) dan seleksi kompetensi bidan (SKB) menggunakan sistem komputer atau komputer assisted test (CAT), yang dilaksanakan di gedung pertemuan Kabupaten Soppeng dan telah ditetapkan oleh Kanreg IV BKN Makassar di mana  sebagai CPNS dengan rincian sebagai berikut:

- tenaga guru : 140 orang

- tenaga kesehatan : 55 orang

- tenaga teknis:  34 orang

Jumlah keseluruhan 229 orang dari 230 jabatan.


dan rincian PNS yang akan diambil sumpahnya sebagai berikut:

- tenaga guru :79 orang

- tenaga kesehatan: 97 orang

- tenaga teknis : 30 orang

Jumlah keseluruhan 206 orang.

(AC)

Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409