BLANTERVIO103

Kolonel Andi Sutomo : Kebugis Itu Wadah Kolaborasi dan Silaturrahmi

Kolonel Andi Sutomo : Kebugis Itu Wadah Kolaborasi dan Silaturrahmi
Rabu, 10 November 2021


JAKARTA, LENTERAMERAHNEWS.CO.ID

Keluarga Bugis Sidenreng Rappang disingkat Kebugis adalah organisasi para perantau warga asal Sidenreng Rappang yang tersebar hampir semua daerah di wilayah kesatuan Republik Indonesia dan di luar negeri. 


"Kebugis itu wadah silaturrahmi untuk memupuk Ukhuwah," kata Kol.lek.Ir. Andi Sutomo, ST, SH, MSi (Han), Ipp Ketua Kebugis DKI Jaya, saat memulai wawancara Selasa 9/11-2021 di Jakarta via whatsapp. 


"Jadi Kebugis itu wadah Kalaborasi dan silaturrahmi," ujar pria kelahiran 10/11-1965 asal Tanrutedong Sidrap yang juga anggota Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara ( TNI AU ) tiga melati dipundak lulusan Akabri udara 1988 ini.


Menurutnya, sebagai organisasi paguyuban, Kebugis dengan potensi yang dimiliki bisa lebih berperan langsung ataupun tidak langsung dalam pembangunan nasional khususnya di daerah asal Sidenreng Rappang.


"Kontribusi bentuk apapun itu tentu sangat berarti bagi daerah kita misalnya, saat hari raya Idul fitri dan atau kesempatan lainnya, jika perantau pulang kampung melakukan kunjungan silaturrahmi ke sanak keluarga, kerabat itu juga bagian dari partisipasi," tutur Andi Sutomo, yang saat ini bertugas sebagai Kepala Pusat Tik Universitas Pertahanan Republik Indonesia Jakarta.


Katanya, sebagai wadah pemersatu perantau bugis asal Sidrap, momen Musyawarah besar kesatu yang akan dihelat 20-21 November 2021, di hotel Kartika Chandra, selain tujuan utamanya adalah evaluasi kebugis lima tahun lalu, memilih pengurus priode lima tahun kedepan dan menetapkan anggaran dasar dan anggara rumah tangga kebugis, mubes juga menjadi wahana lepas kangen keluarga dari berbagai daerah. Bahkan mantan pasukan kontingen pasukan garuda di Perserikatan bangsa-bangsa ini berharap momen mubes menjadi momen interaksi bisnis antar daerah warga kebugis.


Mantan kepala pusat operasi sektor pertahanan udara Makassar ini berharap agar warga Kebugis di manapun berada dapat secara bersama gotong royong menyukseskan Mubes kesatu sebagai salah satu bentuk kebersamaan dan kecintaan satu sama lain dan kepedulian serta kerinduan pada kampung halaman wanuatta Sidenreng Rappang.

(ris/wis) 

Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409