BLANTERVIO103

Personil Polsek Bambalamotu dan Koramil 02 Pantau Banjir

Personil Polsek Bambalamotu dan Koramil 02 Pantau Banjir
Rabu, 17 Januari 2024

 


Pasangkayu.Lenteramerahnews.co.id.

Bhabinkamtibmas (BKTM) Polsek Bambalamotu, Bripka Asdar Ahmad memantau banjir di jalan Trans sulawesi Lingkungan Sikente, Kelurahan Bambalamotu, Kecamatan Bambalamotu Kabupaten Pasangkayu. Rabu, 17/01/23. 


Akibat curah hujan yang tinggi terjadi semalam, banjir di sejumlah titik hingga jalan trans terjadi. 


Bripka Asdar Ahmad di TKP memberikan pelayanan prima kepolisian kepada para pengguna jalan dengan cara melakukan pengaturan lalulintas di jalan yang terdapat genangan air banjir. 


Kehadiran petugas kepolisian bersama TNI dan pemerintah untuk mengurai kemacetan disepanjang jalan poros trans sulawesi kelurahan bambalamotu akibat genangan air banjir serta mengarahkan kendaraan para pengguna jalan agar tidak terjebak digenangan air yang tinggi 


"Kami langsung hadir disni sejak jam 9 untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan dan memperlancar arus lalulintas," Kata Bripka Asdar. (LM)

Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409