Sidrap, LMN– Suasana khidmat menyelimuti persiapan buka puasa bersama (Bukber) yang akan digelar di Kecamatan Tellu Limpoe, Kabupaten Sidrap, pada Minggu, 16 Maret 2025. Acara ini merupakan hasil kolaborasi antara Pemerintah Kecamatan Tellu Limpoe dan tokoh masyarakat Kelurahan Arateng, H. Bahar, sebagai ajang silaturahmi sekaligus sosialisasi program pemerintah.
Camat Tellu Limpoe, Asbudi, S.IP, mengungkapkan bahwa persiapan Bukber dilakukan untuk menyambut kedatangan Bupati Sidrap, Syaharuddin Alrif, beserta rombongan. Acara ini juga akan dihadiri Wakil Bupati Sidrap, Nur Kanaah, kepala desa dan lurah, anggota DPRD setempat, serta tokoh masyarakat, agama, dan pemuda.
"Ditaksir sekitar 2.000 warga akan hadir dalam acara buka puasa bersama ini," ujar Asbudi.
Menariknya, Bukber kali ini tidak diselenggarakan di rumah jabatan atau kantor pemerintahan, melainkan di kediaman H. Bahar di Kelurahan Arateng. Menurut Asbudi, hal ini merupakan inisiatif Bupati Sidrap agar acara berlangsung lebih dekat dengan masyarakat.
"Bapak Bupati ingin buka puasa dilakukan langsung di tengah-tengah warga, bukan di rumah jabatan atau kantor camat, agar semakin mempererat silaturahmi," jelasnya.
Selain sebagai ajang kebersamaan, Bukber ini juga menjadi momen penting bagi Bupati Sidrap untuk memperkuat hubungan pemerintah dengan tokoh masyarakat Tellu Limpoe.
"Mudah-mudahan kedatangan Bapak Bupati dan Ibu Wakil Bupati membawa berkah bagi Kecamatan Tellu Limpoe," tambahnya.
Dalam acara tersebut, Bupati Sidrap juga akan menyampaikan pengumuman penting terkait program Sidrap Bersih. Ia akan mengimbau seluruh masyarakat untuk menyediakan tempat sampah di depan rumah masing-masing. Nantinya, petugas kebersihan dan lingkungan hidup akan bertugas mengangkut sampah ke tempat pembuangan akhir.
Acara buka puasa bersama ini diharapkan tidak hanya mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat, tetapi juga menjadi momentum efektif untuk mensosialisasikan program pemerintah daerah demi kemajuan Kecamatan Tellu Limpoe. (Wis)
Emoticon