SIDRAP, LENTERAMERAHNEWS-- UPT SD Negeri 10 Benteng, Kecamatan Baranti,Sidrap berhasil mengangkat nama sekolah dalam ajang Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) tingkat Kabupaten Sidenreng Rappang 2025 dengan prestasi membanggakan.
Dua peserta didik mereka, Muhammad Aswar dan Marsya, menyabet juara dalam lomba pidato dan stand up komedi berbahasa Bugis yang digelar di Monumen Ganggawa Pangkajene pada 3-4 Oktober 2025.
"Muhammad Aswar meraih Juara Terbaik III cabang Pidato Bugis Putra dengan penampilan penuh percaya diri, artikulasi jelas, dan gaya tutur tegas yang mampu menyampaikan pesan moral mendalam, " ucap Zulkifli, Kepala UPT SDN 10 Benteng dalam keterangan persnya, Rabu, 8 Oktober 2025.
Selain Muhammad Aswar lanjut Zulkifli, Marsya juga, memukau juri dan penonton dengan penampilan Stand Up Komedi Bugis yang segar, cerdas, dan mengandung nilai-nilai budaya. Keberhasilan Marsya membawanya menjadi Juara Terbaik II.
"Kami merasa bangga atas prestasi ini, yang merupakan bukti nyata bahwa siswa tidak hanya unggul secara akademis tapi juga memiliki kecintaan mendalam terhadap bahasa dan budaya daerah, " jelasnya.
Ia menegaskan peran penting para guru dalam membimbing dan membina siswa agar terus berkembang.
Zulkifli menambahkan, partisipasi di FTBI merupakan komitmen sekolah dalam melestarikan bahasa daerah serta memperkuat karakter siswa dengan nilai-nilai budaya lokal.
Festival ini sendiri digagas oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sidenreng Rappang sebagai sarana untuk mendorong generasi muda mencintai dan menjaga bahasa Bugis sebagai identitas budaya masyarakat Sidrap.
Melalui prestasi ini, SD Negeri 10 Benteng menegaskan posisi sebagai sekolah unggul yang berkarakter dan berbudaya, sekaligus mendorong semangat para siswa untuk berani tampil, berprestasi, dan berkontribusi positif bagi kemajuan daerah serta pelestarian warisan leluhur. (wis) .
Emoticon