Pasangkayu.Lenteramerahnews.co.id.
Wakil Bupati Pasangkayu, Dr. Hj. Herny Agus, Di Dampingi Sekda Pasangkayu, Moh Zain Machmoed, menghadiri Zoom Meeting Rapat Kerja Daerah Provinsi Sulawesi Barat yang diikuti para kepala daerah se-Sulbar.
Zoom meeting Pemda Pasangkayu dilaksanakan diruang Rapat Bupati Pasangkayu, Selasa, 20 Januari 2026.
Rapat Kerja daerah tersebut dipimpin langsung oleh Gubernur Sulawesi Barat, Dr Suhardi Duka, didampingi Sekprov, Dr Junda Maulana diruang meeting Gubernur Sulbar.
Turut hadir pada Kegiatan Zoom Meeting dari Pemda Pasangkayu yakni, Para Asisten dan Para Kepala OPD Lingkup Pemerintah Kabupaten Pasangkayu.
Rapat Kerja daerah membahas pentingnya sinkronisasi program Pemda dan Pemprov dalam mencapai visi misi Sulawesi Barat yang maju dan sejahtera. (LM)

Posted by 


Emoticon