BLANTERVIO103

Kebugis Donasi Untuk Bantu Melawan Covid-19 di Sidrap

Kebugis Donasi Untuk Bantu Melawan Covid-19 di Sidrap
Sabtu, 28 Maret 2020

Salam Dalle

JAKARTA, LENTERAMERAHNEWS-- Sikap gotong royong sebagai kearifan lokal masyarakat Sidenreng Rappang, terus terpelihara dan diejahwantahkan dari generasi kegenerasi.  Setidaknya, hal tersebut terlihat dalam dua peristiwa berbeda yakni, peristiwa global Virus Covid 19 - Corona dan dukungan kepada kontestan Liga dangdut - LIDA.

LIDA yang dihelat stasiun televisi nasional Indosiar, dimana salah satu pesertanya Nia asal Sidrap, mendapat dukungan penuh dari masyarakat Sidrap, seantero nusantara, hal tersebut di sampaikan pengurus pusat keluarga bugis Sidrap - Kebugis, Abd. Salam Dalle, Sabtu 28/3-2020, di Makassar.

Menurut Salam, yang pengusaha ekspedisi di pelabuhan Tanjung priok Jakarta, organisasi Kebugis, yang diketuai Irjen pol ( purn), Dr. H. Said saile, MSi ini, pengurus hanya butuh beberapa hari saja buka edaran donasi Covid 19 - Corona, dana untuk sementara yang terkumpul sudah Rp 59 juta.

"Dana sebesar itu merupakan wujud kepedulian warga Sidrap di daerah rantau seperti; Papua, Kalimantan, jambi, Riau, aceh, Maluku, Ternate, Manado, Makassar, jakarta dan lainnya," ucapnya.

Kata Salam, dana kemanusian itu akan dibelikan Alat pengamanan diri (APD) untuk dibagikan di kabupaten Sidrap, untuk jihad melawan Virus 19 -Corona.

"Demikian halnya saat Nia, kontestan LIDA Indosiar tampil, maka secara suka rela warga Sidrap diseluruh tanah air memberi dukungan kegadis kelahiran Bila Kec.Pituriase Sidrap, berupa SMS, hingga gadis cantik jelita itu selalu diposisi teratas polingnya," ujar Abd. Salam Dalle, sembari mewakili pengurus pusat Kebugis mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada warga Sidrap, yang senantiasa memelihara kebersamaannya dan peduli terhadap kampung halamannya, wanuakku Sidenreng Rappang. (ris/wis) 
Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

Click here for comments 3 komentar:

  1. Maju terus KEBUGIS SIDRAP www.kebugis.or.id

    BalasHapus
  2. Sumbangan dapat disampaikan melalui form online berikut ini :
    https://forms.gle/sCz8qc8DqTTSmefa8

    BalasHapus
3160458705819572409