BLANTERVIO103

Lagi, Desa Leppangeng, Sidrap Dilanda Bencana Longsor

Lagi, Desa Leppangeng, Sidrap Dilanda Bencana Longsor
Sabtu, 18 Juli 2020

Sidrap, lenteramerahnews.co.id-- Untuk kesekian kalinya, bencana longsor melanda Desa Leppangeng, Kecamatan Pitu Riase, Sidrap. Kali ini, longsor terjadi sepanjang sepanjang 30 meter, terjadi dinihari, Sabtu, 18/7/2020.

Kepala Desa Leppangeng, Ilyas Manakkang kepada lenteramerahnews.co.id membenarkan adanya longsor yang melanda wilayahnya. Kata Ilyas, kejadiannya dinihari saat hujan turun sangat deras.

"Ini longsor yang terjadi untuk kesekian kalinya," ujar Ilyas.

Menurutnya, akibat longsor ini jalan yang menghubungkan antara Desa Compong dan Leppangeng terputus, lantaran limbah longsor menimbun badan jalan sepanjang lebih kurang 30 meter. Itu hanya satu titik.

Untuk itu kata dia, bersama warga desa, lakukan gotong royong untuk membersihkan material longsor dengan alat seadanya. Ini dilakukan agar jalan penghubung ini bisa kembali dilalui warga dalam melakukan aktifitasnya.


"Jika ini tidak dilakukan, maka dipastikan akan mengisolir sejumlah lokasi diwilayah ini," kata Ilyas. Dia menambahkan, untuk titik longsor yang lainnya, bersama warga akan melakukan pengerjaan secara maraton.

(sO/kl)
Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409