BLANTERVIO103

Babinsa dan BKTM Desa Kalola Bantu Penyaluran Beras PKH Tahap III

Babinsa dan BKTM Desa Kalola Bantu Penyaluran Beras PKH Tahap III
Jumat, 16 Oktober 2020


Pasangkayu, Lenteramerahnews.co.id-- Hari ini Jumat, 1610/2020 pukul 09.30 Wita di Kantor Desa Kalola Kec.Bambalamotu Kab.Pasangkayu berlangsung penyaluran bantuan sosial beras program keluarga harapan(PKH) tahap III bagi 264 Keuarga Penerima Mamfaat (KPM) Desa Kalola.


Penyaluran Beras PKH ini di pimpin langsung Irwan Lasibe,S.Sos Kabid Linjamsos Dinsos Pasangkayu didampingi Sekdes Kalola Abdullah, Hadinah Pendamping PKH Desa Kalola, Babinsa Serda Saeri, BKTM Brigpol Asdar.A serta di hadiri Para Kadus Babinsa Serda Saeri dan BKTM Brigpol Asdar.A yang terjung langsung mengawal dan membantu proses penyaluran beras ini mengingatkan kepada warga KPM PKH yang menerima bantuan BSB (bantuan sosial beras) agar tetap mengikuti protokol kesehatan.karena saat ini jumlah yang terpapar covid-19 di Kabupaten Pasangkayu mencapai puluhan lagi.


"Ini kewajiban saya bersama Bhabinkamtibmas untuk mengingatkan kita semua agar disiplin Protokol Kesehatan, " ucap Serda Saeri di amini Brigpol Asdar

Sedangkan Sekdes Kalola Abdullah mengatakan, Jumlah penerima bantuan PKH Desa Kalola sebanyak 264 KK. Tiap KK mendapat beras 15 kg. Sebelumnya mereka sudah terima tahap I dan tahap II. (Ags)

Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409