BLANTERVIO103

Penemuan Sosok Mayat di Desa Malei, Ini Penjelasan Kapolres Pasangkayu

Penemuan Sosok Mayat di Desa Malei, Ini Penjelasan Kapolres Pasangkayu
Selasa, 12 Januari 2021


Pasangkayu, Lenteramerahnews.co.id--Kapolres Pasangkayu AKBP Leo H.Siagian S.I.K, M.Sc didampingi Waka Polres Kompol Ade Chandra dan Kabag Ops AKP Iswan Mulyanto serta Kasat Reskrim AKP Pandu Arief Setiawan S.H, S.I.K mengecek Tempat Kejadian Perkara (TKP) penemuan mayat seorang Lelaki di salah satu kebun di Dusun Paraingan Desa Malei Kecamatan Pedanda. Selasa Siang, 12/01/2021


Informasi yang diperoleh dilapangan, Mayat lelaki yang diketahui bernama Giran Alias Bapak Tuti 60 (Thn) ini adalah warga Dusun Paraingan Desa Malei Kec.Pedongga yang meninggalkan rumah sejak kemarin untuk mencari rumput untuk sapinya, namun ditemukan keesokan harinya sudah terbaring dalam keadaan meninggal dunia di bawah Pohon Kelapa Sawit. 


Kapolres Pasangkayu AKBP Leo Saat di Konfirmasi dilapangan mengatakan, bahwa saat ini Pihaknya masih melakukan Olah TKP penemuan mayat tersebut.

Saksi yang baru di mintai keterangan mengatakan, bahwa Korban meninggalkan rumah sejak kemarin pagi mencari makanan rumput untuk sapinya atau ternak miliknya namun tidak kembali sehingga salah satu anaknya Tuti mencari keberadaan bapaknya dan menemukan keesokan harinya sudah terbaring meninggal dunia di bawah Pohon Kelapa Sawit. 


"Saat ini Personil Polres dan Polsek Pasangkayu masih melakukan Olah TKP serta melakukan penyelidikan penyebab meninggalnya korban yang ditemukan dibawah pohon kelapa sawit, " ungkap Leo. 

(ags)

Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409