BLANTERVIO103

RSUD Mateng Tutup?, Ini Penjelasan Pihak RS

RSUD Mateng Tutup?, Ini Penjelasan Pihak RS
Kamis, 28 Januari 2021


Mateng, Lenteramerahnews.co.id - Dalam rangka mencegah penularan covid-19 beberapa palayanan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mamuju Tengah tutup selama 14 hari/dua pekan kedepan.


Hal itu di paparkan kasubag tata usaha (T.U), RS satelit Tobadak Kabupaten Mamuju Tengah,  Syahrir saat dijumpai awak media di ruangannya, Kamis 28 Januari 2021.


"Iya beberapa pelayanan kami tutup selama dua pekan," ucapnya 


Hal itu dilakukan, kata Syahrir karena adanya pasien positif covid-19 yang diantaranya tenaga kesehatan.


"Untuk petugas yang ada di unit yang terkonfirmasi positif tersebut, dianjurkan untuk melakukan swab," tegasnya.

Adapun unit yang dilakukan penutupan sambungnya, diantranya IGD, Perawatan kebidanan dan ruang ISU.


Selain itu, Syahrir juga mengatakan adapun pelayanan, masih ada yang tetap buka seperti biasanya.


Sementara itu, kami juga menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat agar tetap menjaga kesehatan, serta patuh trhadap aturan prokes yang telah ditetapkan.

(Ancha)

Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409