BLANTERVIO103

Kembangkan Bakat dan Kreativitas Melukis Siswa, OSIS SMAN 7 Pinrang Gelar Lomba Mural

Kembangkan Bakat dan Kreativitas Melukis Siswa, OSIS SMAN 7 Pinrang Gelar Lomba Mural
Jumat, 12 Februari 2021

 


Pinrang, lenteramerahnews-- Dalam rangka menyemarakkan Hari Jadi Kabupaten Pinrang ke 61 tahun ini, Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMAN 7 Pinrang gelar lomba melukis dan menggambar di media dinding (Mural).


Lomba Mural ini dibuka Camat Mattiro Bulu, Andi Haswidy Rustam, S. STp, MSi, Kamis (11/2) kemarin.


"Peserta Mural ini diikuti oleh 158 peserta dari perwakilan tiap kelas dan 9 perwakilan dari organisasi siswa lainnya di SMAN 7 Pinrang, " kata Ketua Osis SMAN 7 Pinrang, Andi Noor Mubaraq Sudirman. 


Kata dia, acara lomba Mural tahun ini mengambil tema "Majulah Pinrangku dalam Bingkai Kebersamaan" di buka langsung oleh Camat Mattiro Bulu di dampingi kepala UPT SMAN 7 Pinrang, Bapak Drs Ikhwan Matu, MPd, duta pelajar dan duta karakter SMAN 7 Pinrang, ditandai dengan coretan pertama cat di media Mural oleh camat Mattiro Bulu. 


"Bapak Camat Mattiro Bulu saat itu memilih media Mural no 13," jelasnya. 

Camat Mattiro Bulu dalam coretan pertamanya menulis dalam wadah Mural, SMAN 7 Pinrang Amazing. Usai membuka lomba, Andi Haswidy lakukan tudang sipulung bersama jajaran pendidik di sekolah ini membicarakan mengenai pembenahan sekolah, baik struktur maupun infrastruktur, demi pengembangan SMAN 7 Pinrang kedepannya. 


Kepala UPT SMAN 7 Pinrang, Drs Ikhwan Matu, Mpd mengatakan, kegiatan Mural ini diharapkan mampu meningkatkan kreativitas peserta didik dalam mengembangkan bakat mereka dalam karya lukis, dan mampu menumbuhkan rasa cinta pada daerah tempat kelahirannya.


"Dengan lomba Mural ini diharapkan siswa dapat mengembangkan bakat dalam karya lukis dan menumbuhkan rasa cinta pada daerah kelahirannya, " urai Ikhwan Matu. 


Selain itu kata dia, siswa diharapkan  mencintai budaya-budaya lokal yang ada di kabupaten Pinrang. Pesera didik kelak mampu mengembangkan bakat dan menuangkan kreativitas melukisnya yang akan mengarahkan peserta didik menuangkan kreativitas nya pada hal yang positif. 


"Karena begitu banyak bakat-bakat yang terpendam pada diri peserta didik utamanya bakat menulis dan melukis pada peserta didik di SMAN 7 Pinrang, yang harus digali dan dikembangkan.

(alimuddin) 

Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409