BLANTERVIO103

Kabid Pembinaan GTK Dinas Pendidikan Sidrap Puji Kinerja Pengelolah SMP MBS Rappang

Kabid Pembinaan GTK Dinas Pendidikan Sidrap Puji Kinerja Pengelolah SMP MBS Rappang
Senin, 25 Juli 2022


SIDRAP, LENTERAMERAHNEWS.CO.ID

Kepala bidang Pembinaan Guru dan Tenaga Kependidikan Dinas Pendidikan Kabupaten Sidenreng, Syamsuddin, S. Pd, MAP memuji kinerja para pengelolah SMP Muhammadiyah Boarding School (MBS) Rappang atas keberhasilannya menjadi sekolah penggerak. 

Pujian Kabid Pembinaan GTK ini juga terkhusus kepada kepala sekolah SMP MBS Rappang, Ridwan, S. Pd. Syamsuddin akui, sejak dikomandoi Ridwan, marwah dari sekolah ini kembali terangkat, yang dulunya seperti mati suri, kini sudah bergeliat kembali, bahkan dari jumlah siswa hanya 40 ditahun pertama, kini sudah 125 siswa ditahun ketiga kepemimpinan Ridwan. 

"Selamat kepada MBS Sidrap yang berhasil menjadi sekolah penggerak sehingga mengangkat marwah sekolah ini, " ucap Syamsuddin dalam acara sosialisasi sekolah penggerak di aula MBS Rappang, Senin, 25 Juli 2022.

Dihadapan orang tua siswa dan santri, Syamsuddin menuturkan, jika predikat sekolah penggerak tidak diraih begitu saja, tetapi melalui tahapan-tahapan berupa tes dan ujian yang dilakukan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI. 

"Beruntunglah bapak-bapak dan ibu-ibu yang telah menitipkan anaknya untuk dibina dan menempuh pendidikan di MBS Rappang ini. MBS adalah salah satu sekolah penggerak yang terpilih. Kepala sekolahnya sudah melewati tes dan ujian yang sangat ketat, " katanya. 


Lanjut Syamsuddin, Prestasi yang dicapai ini adalah berkat kinerja dari kepala sekolah dan pengelolah MBS. Tidak semua daerah di Indonesia yang bisa ikut dalam ajang sekolah penggerak. Program sekolah penggerak, salah satu program unggulan yang diawalli MoU bersama Pemkab Sidrap dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI. 


"Program sekolah penggerak ini yang pertama diuji adalah kepala sekolahnya, " Urainya. 

Katanya, Sekolah Penggerak adalah upaya untuk mewujudkan visi Pendidikan Indonesia dalam mewujudkan Indonesia maju yang berdaulat, mandiri, dan berkepribadian melalui terciptanya Pelajar Pancasila. Program Sekolah Penggerak berfokus pada pengembangan hasil belajar siswa secara holistik yang mencakup kompetensi (literasi dan numerasi) dan karakter yang dibangun dengan SDM sekolah yang unggul (kepala sekolah dan guru).

Dalam Kegiatan Ini turut hadir Kabid GTK dan Kabid Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Kabupaten Sidrap, H. Sirajuddin juga Direktur MBS Rappang, Dikdasmen muhammadiyah Kab. Sidrap, dan Pengawas Sekolah. 

“Program Sekolah Penggerak ini merupakan program nasional dan pemerintah daerah beserta para Kepala Dinas Pendidikan untuk mendukung program ini guna percepatan peningkatan mutu Pendidikan, sehingga sekarang saatnya harus lebih bersemangat untuk berpartisipasi menyukseskan program ini” ucap beliau kepada seluruh orang tua Siswa.

Ditempat yang sama, Kabid Dikdas, H. Sirajuddin menambahkan “PSP ini bertujuan memeratakan kualitas pendidikan melalui program peningkatan kapasitas kepala sekolah yang mampu memimpin satuan pendidikan dalam mencapai pembelajaran yang berkualitas.

(wis) 


Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409