Pasangkayu.Lenteramerahnews.co.id
Pemda Pasangkayu, Sulbar melalui Bappeda dan Litbang gelar Forum Konsultasi Publik (FKP) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Pasangkayu tahun 2026 dan rancangan awal RKPD Pemda Pasangkayu tahun anggaran 2026.
Kegiatan dengan tema 'Penguatan Pertumbuhan Ekonomi dan Pengembangan Infrastruktur Berkelanjutan', dibuka oleh Sekda Pasangkayu, Moh Zain Machmoed, S.Sos,.M.Si.
Kegiatan ini berlangsung di Aula Hotel Mutiara Pasangkayu, Selasa, 21/01/25
Tujuan FKP penyusunan RKPD adalah, mendapatkan masukan dari masyarakat untuk menyempurnakan rancangan RKPD, Memastikan pembangunan yang dilakukan sesuai dengan harapan dan kebutuhan masyarakat, Meningkatkan kualitas pelayanan publik serta Membangun komitmen seluruh stakeholder pembangunan.
Dalam kesempatan ini, Sekda Moh Zain Machmoed menyampaikan, Forum Konsultasi Publik (FKP) penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) adalah sarana untuk mendengarkan aspirasi masyarakat dan menyempurnakan rancangan RKPD.
Sambung Sekda, RKPD Pemda merupakan rencana pembangunan daerah setiap tahunnya berlandaskan kepada visi misi Bupati dan Wakil Bupati Pasangkayu periode 2021-2026.
"Tujuan utama kegiatan ini untuk mendengar masukan dan saran dari berbagai pihak demi menyempurnakan RKPD pemda tahun anggaran 2026 demi tercapainya visi misi Pemda Pasangkayu menuju masyarakat yang semakin sejahterah, Mandiri dan bermartabat," Kata Sekda menutup sambutannya.
Acara forum konsultasi publik dipandu oleh Asisten II Pemkab Pasangkayu, Imran Makmur, S.Pi, M.Si.
Dihadiri, Wakil Ketua I DPRD Pasangkayu, I Putu Purjaya, SH, Para Ketua Komisi DPRD, Asisten, Staf Ahli, Kepala Bappeda Litbang, Para Kepala OPD, Sekwan, Staf Khusus Bupati, Para Camat serta Kades dan Lurah. (LM)
Emoticon