BLANTERVIO103

Cegah Abrasi Sungai, Pemerintah Desa Kalola Bangun Bronjong

Cegah Abrasi Sungai, Pemerintah Desa Kalola Bangun Bronjong
Jumat, 27 Oktober 2023


Pasangkayu.Lenteramerahnews.co.id.

Melalui Dana Desa (DD) Tahun Anggaran 2023, Pemerintah Desa Kalola, Kecamatan Bambalamotu, Kabupaten Pasangkayu bangun bronjong. 


Pembangunan bronjong sepanjang 50 meter yang terletak di Dusun Kampung Padang tersebut untuk mencegah abrasi sungai Kalola. 


Kepala Desa Kalola, Logawali kepada media ini membeberkan sejumlah program skala prioritas Desa Kalola tahun 2023 termasuk pembangunan bronjong. 


"Pembangunan bronjong ini menelan anggaran 169 jutah. masih dalam tahap pekerjaan," Ujar Logawali. 


Logawali yang tiga periodenya menjabat Kades Kalola ini berjanji akan memaksimalkan capaian visi misinya sampai tahun 2028. 


"Diperiode terakhir sebagai kades Kalola, Saya akan memaksimalkan visi misi yang dinilai masih kurang," Imbuhnya. (LM)

Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409