Sidrap — Mahasiswi Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang, Selviana Putri, memaparkan proposal skripsinya yang mengangkat integrasi budaya Bugis tabe’ dalam strategi kesantunan berbahasa di kelas bahasa Inggris. Seminar berlangsung pada Senin, 17 November, di Ruang Ujian B.07.
Melalui penelitian berjudul “The Role of Bugis Tabe’ Culture in Enhancing Politeness Strategies in English Classrooms at SDIT Al-Iman Uluale, Sidrap,” Selviana berupaya menjelaskan bagaimana nilai-nilai kesopanan khas Bugis dapat dimanfaatkan untuk membangun pembelajaran bahasa Inggris yang lebih beretika, efektif, dan berkarakter.
Tiga dosen turut hadir memberikan arahan dan evaluasi. Dr. Sam Hermansyah, S.Pd.I., M.Pd., selaku pembimbing pertama, mengapresiasi keberanian mahasiswa mengangkat kearifan lokal di ruang akademik.
Pembimbing kedua, Sitti Aisa, S.Pd., M.Pd., memberikan masukan terkait penguatan landasan teori dan metodologi penelitian.
Sementara penguji, Dr. Ibrahim Manda, S.Pd.I., M.Pd., menyampaikan pertanyaan-pertanyaan kritis untuk mempertajam fokus kajian.
Seminar proposal ini menjadi langkah signifikan bagi Selviana dalam menyelesaikan tugas akhir sekaligus kontribusi ilmiah dalam pelestarian budaya Bugis di dunia pendidikan.
Ia berharap temuannya dapat menjadi inspirasi bagi para pendidik dalam menerapkan pendekatan berbasis budaya dalam pembelajaran bahasa Inggris. (Wis)

Posted by 



Emoticon